PT. PERHUTANI IKHLAS BERBAGI - Mustikayasa News

Senin, 04 September 2017

PT. PERHUTANI IKHLAS BERBAGI

Taman Wisata Grandcanyon saat musim kemarau


MyNews - Karawang | Dampak Musim kemarau tahun ini mulai dirasakan warga Kabupaten Karawang khusus diwilayah selatan. Sumber air yang selama ini menjadi sumber air bagi warga mulai susut, salah satunya sungai ciomas yang hulu sungainya berada dikawasan hutan di bawah pemangku hutan Cigunungsari.

Begitupun yang dialami oleh PT. Perhutani khususnya kawasan wisata Grandcanyon yang berada di Desa Medalsari Kecamatan Pangkalan. Air sungai di objek wisata Grandcanyon tidak melimpah seperti biasanya karena airnya diatur, selain untuk mengairi Taman Wisata Grandcanyon, air dihulu sungai ciomas dibagi untuk kebutuhan masyarakat setempat.

Reporter MyNews Ade Rosadi menyusuri dan menanyakan perihal pembagian air tersebut kepada KRPH Cigunungsari Handri Heriyanto, beliau pun menjawab "kami ikhlas berbagi air untuk kepentingan warga, kita atur jadwalnya, sabtu dan minggu siang untuk Taman Wisata Grandcanyon selebihnya giliran untuk warga", paparnya sambil senyum kecil.

Hari sabtu dan minggu siang biasanya pengunjung relatif banyak yang berwisata, sekedar untuk mandi di air terjun dan menikmati pemandangan, kasihankan pengunjung yang sudah jauh-jauh datang kalau debit airnya kurang. Selain hari sabtu dan minggu pengunjung relatif berkurang, karena itu airnya untuk kebutuhan warga, ujar Handry menambahkan.

Ditempat yang sama Kades Medalsari Amin Supriatna memberikan tanggapan, “kami atas nama warga sangat berterima kasih dan memberi apresiasi yang tinggi pada PT. Perhutani khususnya KRPH Cigunungsari rela dan ikhlas berbagi untuk warga kami. Karena desa kami berbatasan langsung dengan kawasan hutan maka kami pun ikut bertanggung jawab untuk menjaga dan melestarikan kawasan hutan”, papar Kades Amin.

Warga Desa Medalsari sebagian adalah anggota Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Giri Makmur. Rencananya awal musim hujan mendatang warga Desa dan LMDH siap membantu mereboisasi hutan dengan menanam 2000 bibit tanaman jenis keras meranti mahoni dan lainnya. ini merupakan program PT. Perhutani, ujar Kades Amin menjelaskan. | (Ade. I-02)

Bagikan artikel ini

Artikel Menarik Lainnya

Silakan tulis komentar Anda

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)