Senin, 27 Maret 2017.
MyNews – Karawang | Partai
Nasional Demokrat (NasDem) memang bukan pengusung dr. Cellica Nurachadiana jadi
Bupati Karawang saat ini. Akan tetapi kader NasDem Karawang berhak mencemaskan
adanya gejala-gejala Cellica mengingkari janjinya kepada para pendukung. Selain
itu tentu boleh juga membantu bupati agar tidak berlarut-larut mendholimi
warganya.
Pernyataan itu disampaikan oleh kader
NasDem Karawang, Abdul Kadir, ST., di rumahnya pagi tadi. Dia utarakan hal itu menyusul
temuannya di Desa Kutamaneuh saat mendampingi koleganya Sabil Akbar, SIP.
melakukan sosialisasi diri selaku bakal calon legislatif (bacaleg) NasDem untuk
DPRD Jabar dari Dapil 8 (Karawang dan Purwakarta).
Dia jelaskan, Desa Kutamaneuh itu adanya
di Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Karawang, bertetangga dengan Kutamahi sebuah
desa bagian dari wilayah Kabupaten Purwakarta. Antardesa perbatasan Karawang-Purwakarta itu
ada akses jalan penghubung kondisinya rusak.
Cerita warga setempat bahwa ketika Cellica berkampanye selaku Cabup Karawang berjanji
kepada mereka. Cellica siap bersegera memberesi jalan rusak itu kalau betul dirinya
jadi Bupati Karawang.
“Tapi apa yang terjadi? Jalan itu makin
parah rusaknya. Usulan desa untuk di APBD-kan pun sampai sekarang belum
tertampung,” ungkap Abdul Kadir.
Dengan iktikad mendorong Bupati Karawang
tidak kian kental mendholimi warganya, Abdul Kadir telah berkoordinasi dengan
Fraksi NasDem DPRD Karawang, untuk turut mengondisikan janji-janji Cellica
kepada pendukungnya dipenuhi.
“Kalau pun belum dapat memenuhi,
sebaiknya Cellica memberi penjelasan dong. Itu penting karena dapat menjadi bentuk
pertanggungjawabannya kepada publik, kepada pendukungnya,” tutur Abdul Kadir.
Lelaki kader NasDem itu - yang di
kepengurusan tingkat Karawang menjadi Wakil Ketua – rupanya oleh partai
digadang menjadi anggota DPRD Karawang hasil Pemilu 2019. Dia dijagokan melalui
Dapil 5 (Cikampek, Jatisari, Banyusari,
Kotabaru, dan Tirtamulya).
Abdul Kadir alumni teknik industri Universitas Langlangbuana
(Unla) 2003 itu berprofesi sebagai kontraktor rekanan Pemkab Karawang. Mengaku ikhlas menjadi politisi karena punya
motivasi kuat untuk menjadikan dirinya semakin bermanfaat bagi masyarakat, bangsa, dan negara. | ade
rosadi – C.04.
Editor :
Burhanuddin AR.
Pengunggah : Mustapid.