MyNews - Karawang | Warga Kampung Jungkur Desa Kutalanggeng Kecamatan Tegalwaru akhirnya dapat merasakan jalan mulus. Sepanjang Kurang lebih 200 meter dengan lebar 5 meter dengan ketebalan 20 Centimeter, Jalan Poros Desa yang Menghubungkan Kampung Jungkur dengan Baledesa Heubeul dilakukan Peningkatan/Rehabilitasi Jalan.
Pengerjaan Proyek Rehabilitasi Jalan yang dibuat dengan mekanisme PL (Penunjukan Langsung) sebanyak 2 Paket oleh Dinas PUPR Kepada CV. Adila dengan masing-masing berbiaya Rp 194.120.000,- dan Rp 194.269.000,-
Proyek Rehabilitasi Jalan ini juga sesungguhnya Merespon harapan warga Jungkur, juga mewujudkan Janji Politik Bupati Karawang dr. Cellica Nurrachadiana Saat Kampanye di Desa Kutalanggeng.
Demikian disampaikan oleh Tokoh masyarakat Kampung Jungkur, Beri kepada team mynews dilokasi Rabu 23 Mei 2018.
Beri menjelaskan Saat Kampanye Pemilihan Bupati Karawang, Kami gencar Sosialisasi Teh Celli, "Saat momen Kemarau panjang di Desa Kutalanggeng, kami buat gerakan Bantuan Air Bersih, Ratusan Tangki kami distribusikan ke warga terdampak kekeringan, Alhamdulillah Janji Teh Celli dapat terealisasi, jalan ke kampung kami direhabilitasi". | (Ade. 11)